Program studi perbankan syariah ini berdiri bedasarkan analisi kebutuhan yang dilakukan oleh pihak Universitas Pahlawan bersama akademisi dan praktisi di bidang ekonomi syariah dan keuangan syariah terhadap arah perkembangan perekonomian Indonesia saat ini yang mengarah kepada ekonomi syariah, sehingga lulusan Perbankan Syariah mampu menjadi lulusan yang dapat membangun perkembangan ekonomi dan keuangan syariah di Indonesia.


Menghasilkan sarjana perbankan syariah yang dapat menjadi agen pembaharuan dan mengelola bidang perbankan syari’ah dalam dunia industri perbankan dan pengelolaan keuangan yang berlandaskan ajaran dan etika keislaman, serta mampu menjalankan bisnis yang Islami; mampu melakukan perancangan usaha dan mengimplementasikannya dalam praktik bisnis, menerapkan etika dalam perilaku organisasi, dan mengembangkan bisnis yang dapat memberikan kontribusi bagi kesejahteraan umat berlandaskan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.


Kami Program Studi Perbankan Syariah Fakultas Agama Islam Hadir Dan Berkomitmen Sebagai Pendidikan Tinggi Formal Yang Terakreditasi Pada Badan Akreditasi Nasional - Perguruan Tinggi (BANPT). Prodi Perbankan Syariah Mendesain Kurikulum Berbasis MBKM (Merdeka Belajar Kampus Merdeka), Dengan Demikian Perkuliahan Dapat Dilakukan Di Dalam Dan Di Luar Program Studi Pada Perguruan Tinggi Lain. Dengan Kurikulum Ini Mahasiswa Mendapatkan Pengalaman Belajar, Komunikasi Dan Network Selama Perkuliahan. Termasuk Aktifitas Perkuliahan Yang Dikonversi Dengan Program Magang Industri, Joint Research, Pengabdian Masyarakat, Pertukaran Mahasiswa. Prodi Perbankan Syariah Memiliki Dosen Yang Berpendidikan Doktor Dan Magister Dibidang Ekonomi Syariah, Keuangan, Dan Perbankan Syariah.


Prospek Karir
Perbankan Syariah adalah program studi yang memiliki Profil Lulusan sebagai Praktisi Perbankan Syariah (Teller, Customer service officer, Back Office, Marketing), Konsultan Keuangan Syariah, Asisten Peneliti Perbankan Syariah.

Profil utama lulusan Program Studi Perbankan Syariah adalah sebagai praktisi, analis, peneliti, dan pengembang perbankan syariah serta entrepeneurial yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidangnya, berkemampuan dalam melaksanakan tugas, serta bertanggung jawab terhadap pelaksanaan tugasnya berlandaskan keislaman, keilmuan, dan keahlian.


Profil utama lulusan Program Studi Perbankan Syariah adalah sebagai praktisi, analis, peneliti, dan pengembang perbankan syariah serta entrepeneurial yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidangnya, berkemampuan dalam melaksanakan tugas, serta bertanggung jawab terhadap pelaksanaan tugasnya berlandaskan keislaman, keilmuan, dan keahlian.


  1. Praktisi Perbankan Syari’ah : Sarjana ekonomi Islam/ekonomi Syariah yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir dibidangnya serta mampu melaksanakan tugas praktisi dan analis perbankan syari’ah dalam dunia industri perbankan dan pengelolaan keuangan berbasis syari’ah berlandaskan ajaran dan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.
  2. Asisten Peneliti Perbankan Syari’ah : Sarjana ekonomi Islam/ekonomi Syariah sosial yang berkepribadian baik, berpengetahuan luas dan mutakhir dibidangnya serta mampu melaksanakan tugas penelitian dan pengembangan bank syari’ah dan lembaga keuangan syari’ah non-bank berlandaskan ajaran dan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.
  3. Entrepeneurial Bisnis : Sarjana ekonomi Islam/ekonomi Syariah berkepribadian yang baik, berpengetahuan luas dan mutakhir di bidangnya serta mampu menerapkannya dalam keilmuan dan keahliannya dalam melakukan bisnis yang Islami; mampu melakukan perancangan usaha dan mengimplementasikannya dalam praktik bisnis, menerapkan etika dalam perilaku organisasi, dan mengembangkan bisnis yang dapat memberikan kontribusi bagi kesejahteraan umat berlandaskan etika keislaman, keilmuan dan keahlian.

Berita Terbaru